ZONA PERANG (zonaperang.com) Pidato Aidit malam itu benar-benar tak terduga. Di depan ribuan anggota Consentrasi Gerakan Mahasiswa Indonesia (CGMI), Aidit berpidato menyindir Indonesia yang salah urus. Padahal ada Presiden Soekarno hadir di sana.
“Indonesia belum mencapai kemajuan dan kemakmuran. Negara ini memang tidak akan bisa maju kalau diurus oleh pemimpin yang mempunyai empat atau malahan lima orang istri!” teriak Aidit.
Meninggalkan acara tersebut tanpa berkata apapun
Sejumlah hadirin terkesiap. Wakil Komandan Tjakrabirawa Kolonel Maulwi Saelan menggeleng-gelengkan kepala mendengar pidato Aidit.
“Kasar sekali, pernyataan Aidit itu kasar sekali,” kata Saelan menceritakan pidato tanggal 28 September 1965 itu pada merdeka.com.
Semua tahu pada siapa sindiran Aidit itu dialamatkan kalau bukan Presiden Soekarno yang memiliki lima istri. Fatmawati, Hartini, Ratna Dewi, Haryati dan Yurike.
Tak ada yang berani melihat wajah Soekarno. Tapi Soekarno dengan tenang meninggalkan acara tersebut tanpa berkata apapun.
Baca juga : (Buku Karya Julius Pour) Soekarno Memarahi Brigjen Soepardjo Ketika PKI Kalah pada Tahun 1965
Baca juga : 5 Maret 1960: Presiden Sukarno Bubarkan DPR Hasil Pemilu Pertama yang demokratis
Soekarno dan Aidit berangkulan mesra
Padahal baru saja Soekarno menganugerahkan penghargaan prestisius Bintang Mahaputera pada Aidit. Soekarno pun hadir pada peringatan HUT PKI ke-45, 23 Mei 1965 di Istora Senayan. Dalam acara itu Soekarno dan Aidit berangkulan mesra.
Saat itu PKI(Partai Komunis Indonesia) memang menjadi pendukung utama kebijakan Soekarno. Bagi Soekarno, PKI menjadi penyeimbang bagi kekuatan politik Angkatan Darat yang dominan. Soekarno selalu berusaha menjaga keseimbangan antara Angkatan Darat dan PKI.
Gerwani dan PKI melempem
Selama hubungan mesra itu, tak pernah sekalipun PKI dan Gerwani(Gerakan Wanita Indonesia) menyindir Soekarno. Padahal biasanya Gerwani galak pada mereka yang berpoligami. Tapi menghadapi Soekarno, Gerwani dan PKI melempem.
Seorang pengurus Gerwani Jawa Timur, Lestari, mengenang saat itu memang tidak ada kebijakan PKI atau Gerwani untuk mengkritisi poligami Soekarno. Terkesan Gerwani melunak.
“Tidak ada-ada. Dikembalikan masing-masing saja. Hanya memang kenapa wanita mau dipoligami. Kan yang rugi wanita,” kata Lestari kepada merdeka.com.
Maka periode 1960an isu-isu seperti ganyang neo kolonialisme, lawan kapitalis dan anti-imperialis menjadi lebih sering terdengar dari isu perkawinan dan poligami. Apalagi saat itu Soekarno sedang menggelorakan Trikora untuk merebut Irian Barat dan Dwikora saat konfrontasi dengan Malaysia.
Namun entah kenapa tiba-tiba Aidit berani mengkritik Soekarno soal poligami itu. Dua hari kemudian, meletuslah tragedi 30 September 1965.
Baca juga : (Buku) Kudeta 1 Oktober 1965 : Sebuah Studi Tentang Konspirasi-antara Sukarno-Aidit-Mao Tse Tung (Cina)