Artikel

Rudal udara-ke-darat taktis kelas berat Vympel Kh-29 “AS-14 Kedge”(1980), Uni Soviet

Rudal ini dikembangkan pada tahun 1970-an sebagai penerus Kh-23(NATO: AS-7 Kerry) yang lebih mampu dan lebih merusak.

ZONA PERANG (zonaperang.com) Rudal Kh-29/GRAU: 9M721 atau AS-14 ‘Kedge’ dalam penamaan NATO  adalah rudal udara-ke-permukaan Uni Soviet dengan jangkauan antara 10–30 km. Memiliki hulu ledak sebesar 320 kg dan memiliki pilihan sistem pemandu : laser, inframerah, radar aktif atau panduan TV, dan biasanya dibawa oleh pesawat taktis seperti Su-24, Su-25, Su-30, SU-35, Mig-27 dan MiG-29.

Untuk melawan target besar

Kh-29 diciptakan dengan maksud untuk melawan target besar dan infrastruktur seperti bangunan industri, depot serta jembatan, tetapi juga dapat digunakan melawan kapal hingga 10.000 ton, tempat penampungan pesawat yang diperkeras dan landasan pacu beton.

Untuk akurasi teknologi tahun 1980-an cukup baik. Model berpemandu TV memiliki CEP 3 m dan model berpemandu laser sekitar 5 hingga 7 m.

Rudal tersebut menggunakan konsep “fire-and-forget”, menyediakan ruang pilot untuk bermanuver.

Sukhoi SU-30MK2 Skadron Udara 11 Lanud Sultan Hasanuddin Makassar, sukses melaksanakan uji penembakan Rudal Kh-29TE di AWR Pandanwangi Lumajang, Jawa Timur, Senin (19/4/2021).

Baca juga : Rudal dari Darat ke Darat RBS-15 mk3(2008), Swedia

Baca juga : Rudal udara ke darat Popeye(AGM-142 Have Nap), Israel

Rancangan

Tata letak aerodinamis dasar Kh-29 mirip dengan rudal udara-ke-udara Molniya R-60 (AA-8 ‘Aphid’) yang merupakan rancangan biro Molniya. Sistem panduan laser diambil dari ASM AS-10 ‘Karen’ dan panduan TV dari Kh-59 /AS-13 Kingbolt’ dikombinasikan dengan hulu ledak besar.

Rudal dianggap satu kelas dengan seteru Amerikanya: AGM-65 Maverick tetapi rudal paman Sam ini jauh lebih kecil daripada Kh-29, dan beratnya kurang dari setengahnya.

Dibandingkan dengan AGM-65 Maverick, Kh-29 memiliki kecepatan tertinggi 20% lebih tinggi (1.150 km/jam vs 1.470 km/jam) dan hulu ledak yang jauh lebih besar (320 kg vs 136 kg).

Kerusakan efektif

Kh-29 adalah rudal berpemandu yang diluncurkan dari udara yang paling menghancurkan dan serbaguna dalam hal hantaman di darat. Massa ledakan adalah sesuatu yang harus ditakuti. Meskipun lebih kecil dari kebanyakan bom, hal ini diimbangi dengan akurasi rudal.

Kh-29T (Izdeliye 64, 'Kedge-B')[10] adalah versi panduan TV
Kh-29L (Izdeliye 63, 'Kedge-A')menggunakan pencari laser semi-aktif

Varian

  • Kh-29L (Izdeliye 63, ‘Kedge-A’)menggunakan pencari laser semi-aktif dan memiliki jangkauan 8–10 km.
  • Kh-29ML adalah versi upgrade dari Kh-29L.
  • Kh-29T (Izdeliye 64, ‘Kedge-B’) adalah versi TV-guided, yang dilengkapi dengan optical homing otomatis ke objek yang dapat dibedakan yang ditunjukkan oleh pilot.
  • Kh-29TE adalah pengembangan jarak jauh (30 km) dari Kh-29T. Jangkauan minimum adalah 3 km, ketinggian peluncuran adalah 200–10.000 m.
  • Kh-29MP adalah varian yang menggunakan pelacak radar aktif, menjadikannya senjata “tembak dan lupakan”, memiliki hulu ledak 250 kg dan jangkauan 12 km.
  • Kh-29D adalah varian keempat dari Kh-29TE yang menggunakan panduan pencitraan inframerah(IIR).

Spesifikasi

Massa Kh-29L : 660 kg (1.460 lb)
Kh-29T : 685 kg (1.510 lb)
Kh-29TE : 690 kg (1.520 lb)
Panjang Kh-29L/T : 390 cm (12 kaki 10 inci)
Kh-29TE : 387,5 cm (12 kaki 9 inci)
Diameter 38,0 cm (15,0 inci)
Hulu ledak HE penusuk lapis baja
Berat hulu ledak 320 kg (705 lb)
Mekanisme ledakan tumbukan
Mesin roket bahan bakar padat dorong tetap
Rentang Sayap 110 cm (43 inci)
Jangkauan Operasional
Kh-29L : 10 km (5,4 nmi)
Kh-29T : 12 km (6,5 nmi)
Kh-29TE : 30 km (16 nmi)
Kecepatan maksimum 2.200 km/jam (1.400 mph)
Kh-29ML: 900–1.260 km/jam (560–780 mph)
Sistem panduan
Kh-29L: panduan laser semi-aktif
Kh-29T/TE : panduan TV homing pasif
Kh-29D : panduan pelacak inframerah (IIR)
Kh-29MP : pelacak radar aktif
Platform peluncuran
Kh-29L&T: MiG-27K, MiG-29M,
Su-27UB, Su-30MK,
Khusus Kh-29L: Su-25
Khusus Kh-29T: Su-35
Juga: Mirage F1EQ Irak, Su-17/22, Su-24, Su-33, Su-34

Doktrin Soviet sebagian besar berpusat di sekitar amunisi tidak terarah/bom bodoh. Kh-29 diakuisisi oleh penerbangan garis depan Soviet untuk menyerang target yang berharga. Diekspor ke berbagai negara yang memiliki hubungan baik dengan Uni Soviet dan kemudian Rusia. more
Mirage F-1EQ Irak dengan Kh-29L

Baca juga : Rudal anti kapal McDonnell Douglas AGM/RGM/UGM-84 Harpoon(1977), Amerika Serikat

Baca juga : Rudal Udara-ke-Permukaan Jarak Jauh LFK Saab Taurus KEPD 350(2005), Jerman&Swedia : Peluru kendali dengan hulu ledak unik nan canggih

ZP

Recent Posts

Negara Arab dimata Taliban Afganistan tentang Perjuangan Palestina

ZONA PERANG(zonaperang.com) Konon, ketika pemerintahan pertama Taliban diundang dalam konferensi mengenai isu Palestina di salah…

1 bulan ago

Mesir

Pada tanggal 5 Oktober 1985, selama dinas wajibnya di Pasukan Keamanan Pusat Polisi Mesir di…

1 bulan ago

Fakta unik peranan rusia dalam hubungan dengan Amerika

Siapa yang mendukung Amerika dalam Revolusi Amerika melawan Inggris? RUSIA.

2 bulan ago

Jordan Files : Mengapa kerajaan Yordania melindungi zionis Israel Dari serangan lawan-lawanya?(Bagian ke-2)

ZONA PERANG(zonaperang.com) Salah satu peran yang ditugaskan kepada Yordania adalah koordinasi keamanan, karena Yordania memainkan…

2 bulan ago

Garis waktu perang Kolonial Zionis Israel vs Palestina 8 – 15 Mei 2024 (bagian 27): “Ada indikasi jelas bahwa Israel akan segera berakhir”

Faktor2 pendorong kehancuran rezim Zionis: kurangnya kohesi sosial di tengah masyarakat Israel, ledakan problem ekonomi,…

2 bulan ago

10 Pesawat Terburuk di Perang Dunia ke-2

Dengan meningkatnya ketegangan di Eropa pada akhir tahun 1930-an, beberapa negara seperti Amerika, Inggris, Prancis,…

2 bulan ago