ZONA PERANG (zonaperang.com) – Die Hard 2 merupakan sebuah film Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 1990. Film ini dimainkan oleh Bruce Willis, William Sadler, Bonnie Bedelia, Dennis Franz. Disutradarai oleh Renny Harlin. Film ini merupakan film kedua dalam seri Die Hard(1988).
Film ini mengisahkan tentang seorang polisi bernama Letnan John McClane (Bruce Willis) dari Los Angeles Police Department. Setelah melakukan penyelamatan hebat di Nakatomi Plaza 2 tahun sebelumnya, Letnan John McClane kemudian menjalani kehidupan yang normal bersama istri tercintanya. Tepat di malam Natal, John McClane datang ke bandara Internasional Dulles yang berada di Dulles, Virginia Amerika Serikat.
Baca Juga : Film Cobra(1986) : Sylvester Stallone Basmi Begal Amerika
Tujuan Letnan John McClane untuk menjemput istrinya yang tengah naik pesawat. Letnan John McClane sudah bisa membayangkan, dia akan menghabiskan malam Natal yang indah bersama istrinya. Namun ternyata harapan dari Letnan John McClane jauh dari rencana. Sebuah peristiwa, mengubah rencana yang indah tersebut menjadi masalah besar.
Diawali ketika
Sekelompok orang misterius datang ke bandara. Mereka ternyata adalah kelompok teroris yang dipimpin oleh Kolonel Stuart. Kolonel Stuart sendiri adalah mantan Pasukan Khusus Amerika Serikat yang ternyata masih menyimpan dendam tersendiri terhadap negaranya.
Kolonel Stuart kemudian memerintahkan anak buahnya untuk mengambil alih sistem penerbangan di bandara. Dengan senjata lengkap dan pengalaman yang mereka miliki, hal tersebut tidak terlalu sulit untuk ditaklukan.
Hal tersebut tentunya membuat banyak pesawat tidak bisa melakukan pendaratan karena sistem penerbangan bandara yang dibajak. Termasuk salah satunya adalah pesawat yang ditumpangi istri dari John McClane yaitu Holly.
Baca Juga : Film Judge Dredd (1995): Hakim Bertopeng penegak Keadilan
John McClane akhirnya menyadari ada sesuatu yang terjadi dengan pesawat yang ditumpangi istrinya. Hal tersebut tidak lepas karena pesawat yang ditumpangi istrinya tak kunjung mendarat, padahal telah melewati waktunya.
Menyadari sekelompok teroris yang sedang mengambil alih sistem penerbangan bandara serta mengetahui bahwa niat dari kelompok teroris tersebut melakukan pembajakan adalah untuk membebaskan seorang diktator yang telah lama ditangkap oleh Amerika Serikat dan menjadi tahanan yang dijaga paling ketat.
Akhirnya John McClane terpaksa harus kembali beraksi bukan hanya untuk menyelamatkan istrinya namun juga untuk menyelamatkan nyawa banyak orang yang terancam.
https://www.youtube.com/watch?v=rxcWKEe1J1w&list=PLhFJAf_VLJ5HuCmYKGm_VYaozEGE5-7N9&index=15